UPTD SMPN 3 Metro Sabet 3 Medali Emas di Kejuaran Nasional Taekwondo

Saiwawai.id, KOTA METRO – Suatu kebanggan untuk Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 3 Kota Metro yang dimana sekolah setempat memperoleh dan mendapatkan segudang prestasi yang diraih Siswa-siswinya.

Diantara prestasi yang membanggakan SMPN 3 Metro belum lama ini pada perlombaan Taekwindo dalam lomba Nasional piala KONI Indonesia seris ke-3 yang di selenggarakan di Provinsi Banten.

Dalam penjelasan Endri selaku Waka kesiswaan SMPN 3 Kota, saat di konfirmasi oleh awak Media Saiwawai.id Jum’at (2/9/2022) Pagi.

“Dengan mengucap syukur Alhamdullah, anak didik kami Siswa-siswi SMPN 3 Metro belum lama ini menunjukkan prestasi mereka pada perlombaan Taekwondo dalam Lomba Nasional piala KONI series ke-3 di Provinsi Banten,” ucapnya.

Lanjut Dia menjelaskan,” Dalam perlombaan ini, ada tiga siswa kami yang mendapatkan Tiga Medali Emas. Tiga Siswa kami yang mendapatkan Medali Emas tersebut adalah Ayu Kesya Safitri siswa kelas 9 A, Sifa Nover Anjani kelas 9A, Okta Piandi Putra Utama Kelas 9E,” pungkasnya.

Diketahui Kepala Sekolah SMPN 3 Lusi Andriyani. SE, M.Pd.I yang di Wakili Waka Kesiswaan Endri. S. Pd memberikan harapan besar ke deoan pada Anak-anak tersebut. Dan akan memberikan Sertifikat penghargaan atau keterangan surat berprestasi dari kepala sekolah hingga di akui dan dapat di gunakan untuk ke jenjang berikutnya.(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.