Monitoring dan Evaluasi Covid-19 : Wahdi Minta Pelayanan Rumah Sakit Harus Optimal

Saiwawai.id,Metro–Walikota Metro Wahdi melakukan Monitoring dan Evaluasi terkait Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 bersama RSUD Jend Ahmad Yani, Senin (26/07/2021).

Plt. Direktur Utama RSUD Ahmad Yani, Hartawan mengatakan untuk saat ini ketersediaan oksigen sudah mendapat pasokan di tiga lokasi.

“Untuk menyiasati ketersediaan oksigen di Lampung kosong, kami mendapat pasokan oksigen dari PT. Pusri di Palembang. Biasanya kami mendapat pasokan dari dua tempat di Lampung yaitu Natar dan Bandar Jaya,” ujarnya.

Lanjutnya, kemungkinan stok oksigen untuk dua hari kedepan diperkirakan masih aman karena telah melakukan pengisian di Natar sebanyak 100 tabung dan Bandar Jaya sebanyak 50 tabung.

Dalam rapat ini, Wahdi meminta pelayanan lebih dioptimalkan kembali, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan, seperti penolakan pasien.

“Terkait pelayanan, pihak Rumah Sakit harus berupaya untuk tetap memfasilitasi ketersediaan oksigen bagi pasien yang dirawat. Rumah sakit juga harus bisa berkolaborasi dengan berbagai pihak, terutama untuk pasien yang membutuhkan banyak oksigen, serta pasien dengan komorbit sedang harus diterima. Selain itu penerimaan pasien harus diatur, dikarenakan adanya komplain dari keluarga pasien jika terjadi penolakan,” ungkap Wahdi.

Tambahnya, Wahdi berharap tenaga kesehatan untuk berupaya dengan sebaik-baiknya dalam menangani pasien Covid-19.

“Lakukan penanganan dengan baik, agar pasien tidak merasa gelisah, seperti berkomunikasi dengan para rohaniawan, karena Covid-19 ini sangat berpengaruh kepada psikologis pasien,” tutur Wahdi.

Sekda Kota Metro, Bangkit Haryo Utomo, juga melaporkan bahwa CV. Sumber Bumi Waras siap membantu memberikan 20 tabung oksigen per Rumah Sakit, dengan syarat mengajukan surat permintaan oksigen.(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.